Indonesia Bungkam Yaman 4-1, Lolos ke Piala Dunia U17 2025 dan Perempat Final Piala Asia!
MediaJawa.id – Timnas U17 Indonesia memastikan langkah mereka ke Piala Dunia U17 2025 usai menang meyakinkan 4-1 atas Yaman dalam laga Grup C Piala Asia U17 2025 yang digelar di Stadion Prince Abdullah Al Faisal, Jeddah, Arab Saudi, Senin (7/4/2025).
Gol-gol dari Zahaby Gholy (15’), Fadly Alberto (25’), dan Evandra
Florasta (87’ penalti, 89’) menjadi penentu kemenangan Garuda Asia.
Satu-satunya gol balasan Yaman tercipta dari penalti Mohammed Al Garash
di menit ke-52.
Kemenangan ini tidak hanya membawa Indonesia melaju ke perempat final
Piala Asia U17 2025, tetapi juga mengamankan satu tempat di Piala DuniaU17 2025, mengingat seluruh tim yang mencapai perempat final otomatis lolos
ke ajang tersebut.
Babak Pertama: Dominasi dan Kreativitas Serangan
Indonesia tampil menekan sejak awal laga. Sempat menjebol gawang Yaman
lewat Mierza Firjatullah di menit ke-9, namun dianulir karena offside.
Selang beberapa menit, Yaman membalas dengan peluang dari Ali Daleeo,
namun tembakannya melebar.
Pada menit ke-15, Gholy memecah kebuntuan lewat gol voli indah yang
memantul dari mistar sebelum bersarang di gawang. Selebrasi ala Ronaldo “Siuuu”
pun diluncurkan.
Sepuluh menit kemudian, giliran Fadly Alberto yang menggandakan
keunggulan lewat sundulan memanfaatkan bola liar dari tembakan Gholy yang
sempat terpeleset.
Indonesia nyaris menambah gol lagi melalui Putu Panji dan Evandra
Florasta, tapi belum berbuah hasil. Yaman sempat mengancam melalui Abdullah
Abdullah dan Mohammed Noman, namun skor 2-0 bertahan hingga turun
minum.
Babak Kedua: Tekanan Yaman dan Penegasan Kemenangan
Yaman membuka babak kedua dengan semangat baru. Mereka sukses memperkecil
ketertinggalan lewat penalti Al Garash setelah Putu Panji dianggap
melanggar Karem Abdulatif.
Yaman kian percaya diri dan menciptakan peluang melalui Esam Al Sakkaf
di menit ke-60, tapi berhasil ditepis Dafa Al Gasemi. Indonesia
merespons lewat sepakan Nazriel Alfaro yang masih melebar.
Pada menit ke-85, Indonesia mendapat penalti usai Rafi Rasyiq
dilanggar oleh kiper Yaman, Wessam Al Asbahi. Evandra Florasta
dengan tenang menuntaskan tugas sebagai algojo dan membawa Indonesia unggul
3-1.
Dua menit berselang, Evandra mencetak gol keduanya. Berawal dari operan Josh
Holong, tembakannya sempat ditepis namun langsung disambar kembali olehnya
untuk memastikan skor 4-1.
Susunan Pemain
Timnas U17 Indonesia:
23-Dafa Al Gasemi; 16-M. Al Gazani, 4-I Putu Panji, 5-Baker; 14-Fabio Azka,
8-Nazriel Alfaro, 6-Evandra Florasta, 12-Daniel Alfrido; 10-Fadly Alberto,
9-Mierza Firjatullah, 7-Zahaby Gholy.
Timnas U17 Yaman:
23-Wessam Al Asbahi; 12-Ahmed Aljledy, 5-Mohammed Al Garash, 2-Omar Atwy,
19-Mohammed Ali Abdullah; 8-Aiman Abdulrab, 14-Ahmed Sheikh, 21-Abdullah
Abdullah; 3-Mohammed Al Raawi, 9-Karem Abdulatif, 15-Ali Daleeo.